Resep Masakan: King Ranch Chicken Casserole

King Ranch Chicken Casserole
Casserole (dibaca: keserol) yang berarti "panci" dalam bahasa perancis adalah makanan yang dimasak dan disajikan di dalam wadah tertentu. Secara umum, biasanya casserole dimasak dengan cara dipanggang. Macam-macam casserole termasuk lasagna, ragout, cassoulet, gratin, dan carbonnede.

Dalam masakan terbaru kali ini, berikut adalah resep bagaimana cara membuat King Ranch Chicken Casserole.





Casserole dish
 Alat yang dibutuhkan:
1. Casserole dish (dapat diganti dengan loyang*)
*Jika menggunakan loyang, jangan lupa oleskan mentega dibagian dasar dan samping loyang


Bahan yang dibutuhkan:
- Saos Casserole
a. Paprika dan bawang bombay yang sudah dipotong dadu kecil-kecil
Tortilla
b. Kaldu ayam
c. Cream chicken soup (bisa diganti dengan cheese sauce)

- Lapisan Casserole
d. Tortilla (bisa diganti dengan chips atau bahan lain sesuai kreatifitas)
e. Suwiran daging ayam yang sudah dimasak
f. Keju yang sudah diparut
g. Saos Casserole


Cara membuat:
- Saos Casserole
1. Tumis paprika dan bawang bombay selama 2 menit
2. Pindahkan kedalam mangkok besar, lalu tambahkan kaldu ayam dan cream chicken soup

- Lapisan Casserole
3. Lapisi dasar casserole dish dengan saos casserol
4. Taruh suwiran daging ayam diatasnya
5. Taruh tortilla diatasnya
6. Taburkan keju parut diatasnya
7. Ulangi langkah 3 sampai 6 hingga wadah 4/5 penuh
8. Panggang didalam oven selama 40 menit
9. Chicken casserole siap dihidangkan




Tips:
Anda bisa menambahkan rebusan jamur, wortel, brokoli atau sayuran lain sesuai selera.
Selamat makan!


Foto-foto: koleksi internet
Video: Food wishes recipes - King Ranch Chicken Casserole

No comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...